Pengertian & Hakikat Niat dalam Islam
Pengertian, Hakikat, dan Fungsi Niat dalam Ibadah menurut Islam. TERGANTUNG niatnya adalah ungkapan populer ketika menilai sebuah perbuatan (amal). Niat adalah amalan hati ( amaliyah qolbiyah ) sehingga hanya Allah SWT dan pribadi masing-masing yang tahu soal niat atau motif seseorang dalam berbuat, beramal, atau beribadah. PENGERIAN NIAT Secara bahasa (Arab), niat ( نية ) adalah keinginan dalam hati untuk melakukan suatu tindakan. Orang Arab menggunakan kata-kata niat dalam arti "sengaja". Terkadang niat juga digunakan dalam pengertian sesuatu yang dimaksudkan atau disengajakan. Secara istilah, tidak terdapat definisi khusus untuk niat. Karena itu, banyak ulama yang memberikan makna niat secara bahasa, semisal Imam Nawawi yang mengatakan niat adalah bermaksud untuk melakukan sesuatu dan bertekad bulat untuk mengerjakannya .” Mengacu kepada hadits shahih, niat adalah motivasi, maksud, atau tujuan di balik sebuah perbuatan. Rasulullah Saw menyatakan, niat menjadi penentu pah